Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Investor Korsel Bangun Pabrik pakai KILK

Ire
07/4/2016 09:25
Investor Korsel Bangun Pabrik pakai KILK
(ANTARA/M Agung Rajasa)

INVESTOR asal Korea Selatan (Korsel) bakal membangun pabrik komponen pembangkit listrik senilai US$12 juta dengan menggunakan Kemudahan Investasi Langsung Konstruksi (KILK).

"Mereka mempertimbangkan lokasi di Jawa Barat atau Jawa Tengah. Mereka cukup serius karena CEO perusahaan langsung mengunjungi Jabar dan Jateng dan kami akan arahkan ke kawasan industri KILK," ungkap Kepala BKPM Franky Sibarani dalam keterangan resmi, di Jakarta, kemarin.

Investasi itu menjadi bagian dari rencana program pemerintah membangun pembangkit 35 Gw. Kehadiran investor juga mendukung penggunaan konten lokal.

Kepala Perwakilan BKPM di Korsel Imam Soejoedi menyampaikan investor itu awalnya hanya mencari distributor.

Mereka tertarik berinvestasi karena kemudahan yang ditawarkan.

Tahun lalu, investasi dari Korsel mencapai US$1,2 miliar, tumbuh 7,6% dari 2014. (Ire/E-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Zen
Berita Lainnya