Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Bank Indonesia Perry Warjiyo optimistis nilai tukar rupiah akan terus menguat mengarah ke tingkat fundamentalnya. Itu didasari oleh inflasi dan defisit transaksi berjalan yang rendah, mulai masuknya aliran modal asing melalui Surat Berharga Negara (SBN) dan turunnya imbal hasil SBN Indonesia.
"Kemarin nilai tukar rupiah itu ditutup menguat menjadi Rp14.670 per dolar atau menguat Rp60 per dolar. Hari ini Rp14.700. itu meyakinkan kami bahwa nilai tukar rupiah ke depan akan terus mengalami penguatan menuju ke tingkat fundamentalnya," kata Perry dalam konferensi pers secara virtual, Kamis (28/5).
"Itu diindikasikan dengan inflasi yang lebih rendah, itu akan menopang penguatan nilai tukar rupiah. Defisit transaksi berjalan yang rendah juga menopang kekuatan rupiah. Masuknya aliran modal asing portofolio di SBN dan imbal hasil dari SBN kita itu akan mendukung stabilitas nilai tukar rupiah ke arah fundamental," sambungnya.
Perry menuturkan, posisi niliai tukar rupiah yang saat ini masih dalam level under-value berpeluang menguat ke arah fundamentalnya. Itu akan terjadi seiring dengan meredanya kepanikan global yang mempengaruhi pasar keuangan global.
Baca juga : Aliran Modal Asing Terus Mengalir Masuk
Pasalnya sebelum kepanikan global melanda nilai tukar rupiah tercatat perkasa di bawah Rp14.000 per dolar Amerika Serikat. Pandemi covid-19 telah menjadi faktor premi risiko yang menyebabkan nilai tukar rupiah sempat melemah.
Namun dengan meredanya kepanikan global di pasar keuangan, Perry mengungkapkan nilai tukar rupiah akan berangsur menguat, seperti sebelum pandemi melanda dan mengganggu pasar keuangan global.
"Dengan premi risiko yang akan menurun, maka pergerakan nilai tukar rupiah akan lebih didorong oleh faktor fundamental tadi dan secara bertahap rupiah akan menguat ke arah fundamentalnya. Semua itu mengindikasikan stabilitas moneter terjaga," pungkas Perry. (OL-7)
INDONESIA mengimplementasikan ketentuan penerapan margin untuk transaksi derivatif yang tidak dikliringkan di CCP melalui Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 17/SEOJK.03/2023.
Pada perdagangan pagi ini, Jumat (23/1), IHSG anjlok 0,79% atau minus 70,86 poin ke level 8.921.
Bank Indonesia melakukan reformasi pengaturan industri sistem pembayaran, salah satunya Transaksi, Interkoneksi, Kompetensi, Manajemen Risiko, dan Infrastruktur Teknologi Informasi.
BANK Indonesia (BI) memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2026 berada di kisaran 4,9%–5,7%. Angka ini lebih tinggi dibandingkan proyeksi 2025 yang berada pada rentang 4,7%–5,5%.
KETUA Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Mukhamad Misbakhun meminta agar Bank Indonesia (BI) untuk menjaga nilai tukar rupiah pada angka-angka yang moderat.
RAPAT Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) memutuskan mempertahankan suku bunga acuan atau BI-Rate tetap berada pada level 4,75 persen mempertahankan stabilitas nilai tukar rupiah
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved