Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
SAAT memasuki era digital, pemerintah melalui Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengeluarkan kebijakan dalam penerapan e-commerce. Yakni dengan mempersiapkan peta jalan yang bisa menempatkan Indonesia terbesar di bidang ekonomi digital. Hal itu sekaligus meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar dunia.
"Pembangunan industri digital berdampak besar bagi ekonomi secara keseluruhan. Sekarang era digital, masyarakat sudah betul-betul menerapkan dinamika era digitalisasi ini," kata Inspektur Jenderal Kementerian Perdagangan Srie Agustina, Minggu, 7 April 2019.
Pemerintah menyiapkan roadmap e-commerce sebagai upaya mendukung pembangunan ekosistem industri e-commerce lokal. Tujuannya agar Indonesia menjadi terbesar di sektor ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara pada 2020.
Srie menjelaskan ada beberapa topik penting yang dicakup dalam roadmap e-commerce ini. Di antaranya ialah pendanaan, perpajakan, perlindungan konsumen, infrastruktur komunikasi, logistik, edukasi dan sumber daya manusia, serta keamanan siber.
"Kita ingin memastikan pertumbuhan transaksi e-commerce dengan ekosistem e-commerce yang dapat dipercaya. Kami yakin Indonesia akan menjadi kekuatan penting dalam ekonomi digital dunia," jelasnya.
Selain memperkuat ekosistem e-commerce, pemerintah juga akan melakukan langkah-langkah strategis. Pertama, memastikan peningkatan kesadaran dan pendidikan bagi konsumen, UKM, dan keseluruhan ekosistem perdagangan berbasis e-commerce.
Kedua, Kemendag memberikan pembekalan kepada pembuat kebijakan dengan pemahaman atas perdagangan berbasis e-commerce sesuai peran stakeholders masing-masing. Ketiga, mengembangkan fasilitator edukasi perdagangan berbasis e-commerce.
Pada kesempatan itu, Rektor Universitas Sriwihjaya, Anis Saggaf, mengajak para mahasiswa Unsri bisa memanfaatkan produk-produk kreatif untuk dipasarkan lebih luas dengan menggunakan teknologi digital.(medcom/Ol-9)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved