Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo kembali menegaskan BI fokus pada stabilitas ekonomi, khususnya stabilitas nilai tukar rupiah dalam jangka pendek. Oleh karena itu, mereka siap melakukan langkah-langkah bersifat pre-emtive, front loading, dan ahead of the curve terhadap perkembangan arah kebijakan yang terjadi di luar negeri khususnya suku bunga bank sentral AS (The Fed) dan European Central Bank (ECB).
"Memang ada perkembangan baru mengenai arah kebijakan moneter khususnya di dua negara tersebut," ujarnya di Gedung Menara Sjafruddin Prawiranegara Bank Indonesia, Jakarta, Jumat (22/6).
BI kini meyakini The Fed akan menaikkan Fed Fund Rate di 2018 sebanyak empat kali. Begitu pun proses normalisasi kebijakan moneter ECB yang mulai terang menunjukkan mereka akan mengurangi penjualan aset mulai September mendatang.
Selain itu, menurutnya, risiko di pasar keuangan juga masih tinggi. Maka BI siap untuk melakukan langkah-langkah pre-emtive front loading, dan ahead of the curve dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) yang akan datang.
"Bentuknya dapat berupa kenaikan suku bunga,dan juga dalam bentuk relaksasi kebijakan makro prudensial yaitu untuk mendorong sektor perumahan. Itu yang akan kami lakukan pada RDG mendatang," tukas Perry. (OL-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved