Headline

Koruptor mestinya dihukum seberat-beratnya.

Fokus

Transisi lingkungan, transisi perilaku, dan transisi teknologi memudahkan orang berperilaku yang berisiko.

Asal Usul Manusia Pertama di Madagaskar

(Dailymail.co.uk/*/L-2)
04/6/2016 00:20
Asal Usul Manusia Pertama di Madagaskar
()

MESKIPUN terletak lebih kurang 300 mil dari daratan Afrika, manusia pertama yang tinggal di Pulau Madagaskar diyakini bukanlah merupakan orang-orang dari benua yang dijuluki benua hitam tersebut. Baru-baru ini sebuah penelitian mengungkapkan bukti arkeologi tentang manusia yang pertama kali ada di Madagaskar. Madagaskar merupakan sebuah pulau yang terletak berseberangan dengan pantai timur Benua Afrika bagian selatan di Samudra Hindia. Diyakini, manusia yang pertama kali ada di Madagaskar ialah bangsa Austronesia yang berasal dari Asia Tenggara. Hal itu diperkuat penemuan sisa-sisa kacang hijau dan beras yang mereka bawa dari tempat tinggal mereka yang berjarak sekitar 3.730 mil dari Madagaskar.

Pada penelitian yang diterbitkan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences, para peneliti menganalisis sekitar 2.500 sisa-sisa berbagai jenis tanaman di 18 permukiman kuno di Madagaskar dan pulau-pulau sekitar. Hasil penelitian menunjukkan terdapat keanehan pada pola distribusi spesies tanaman di pulau-pulau tersebut. Tanaman asli Afrika seperti baobab, sorgum, dan millet banyak ditemukan di pantai timur dekat daratan Afrika dan di pulau-pulau di sekitar Madagaskar seperti Mafia dan Zanzibar. Di Madagaskar dan pulau sebelahnya, yakni Kepulauan Comoros, justru banyak terdapat tanaman asli Asia. Temuan tersebut menunjukkan tanaman asal Asia itu hanya tiba antara antara abad ke-8 dan ke-10 Masehi.

Selain bukti arkeologi, terdapat temuan pendukung berupa penelitian genetik yang menunjukkan penduduk Madagaskar mempunyai kedekatan nenek moyang dengan orang Malaysia. Temuan tersebut menjelaskan kenapa penduduk Madagaskar berkomunikasi dengan bahasa Malagasi, yang merupakan salah satu bahasa unik yang dituturkan di Asia Pasifik. Bangsa Austronesia merupakan kelompok penduduk asli dan etnik yang menggunakan bahasa dari rumpun Austronesia.
Bangsa itu terdapat di berbagai negara seperti Taiwan, Malaysia, Timor Leste, Filipina, Indonesia, Brunei, Polinesia, Selandia Baru, dan Hawai. Mereka memiliki budaya bertani dan mulai menyebar ke pulau-pulau di Asia Tenggara dan Pasifik hingga 10.000 tahun yang lalu menggunakan perahu tradisional.

Sebelumnya, para peneliti meyakini bangsa Austronesia tiba di Madagaskar pada 300 Masehi, tetapi temuan baru itu menunjukkan bangsa tersebut tiba di sana sekitar 700-900 Masehi. Waktu kedatangan manusia ke Madagaskar yang berbeda tersebut menimbulkan dugaan baru oleh para peneliti yang meyakini mungkin Madagaskar dijajah bangsa Austronesia yang pertama menetap di pulau-pulau terdekat sekitar Madagaskar atau di suatu tempat di sekitar Afrika Timur.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik