Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Alun-Alun Brebes Terendam Banjir, Pedagang Tutup dan Belasan Sepeda Motor Mogok

Supardji Rasban
25/12/2025 21:31
Alun-Alun Brebes Terendam Banjir, Pedagang Tutup dan Belasan Sepeda Motor Mogok
Kawasan Alun-alun Brebes yang terendam banjir.(MI/Supardji Rasban)

HUJAN deras yang terus nengguyur selama lebih dari satu jam, membuat kawasan Alun-alun Brebes, Jawa Tengah, terendam banjir, Kamis (24/11) petang. Para pedagang memilih menutup lapak karena ketinggian air hingga 40 cm. 

Tidak hanya itu, belasan pemotor yang terpaksa harus menuntun kendaraan mereka. Selain di kawasan Alun-alun, sejumlah titik di dalam Kota Brebes juga terendam banjir. 

Kusmanto, 52,  pedagang minuman dan makanan, menuturkan belum lama buka warung, terjadi hujan dan banjir sehingga langsung tutup lebih awal. Di lapak milik Kusmanto, ketinggian air cukup mencapai lutut. "Mending tutup, banjir gini gak ada yang mampir," tuturnya. 

Warga menduga banjir terjadi akibat buruknya sistem drainase di sekitar Alun-alun. Saluran air yang tersumbat sampah serta kapasitas drainase yang tidak memadai menjadi penyebab terjadinya banjir. "Di Alun-alun banjir cukup dalam, motor sampai mogok kemasukan air," kata Yudi, pemotor asal Wanasari. 

Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum Brebes, Muhamad Idrus, menyebut sejak dua minggu lalu, seluruh saluran drainase sudah dikuras sebagai persiapan jika terjadi hujan lebat agar tidak banjir. Namun karena curah hujan ini sangat deras saluran drainase tidak mampu menampung air hujan. "Memang hujan kali ini sangat deras sampai drainase tidak bisa menampungnya. Padahal baru kemarin kami kuras," ujar Idrus. 

Untuk membantu air cepat surut, lanjut Idrus, ada enam pompa air kapasitas besar yang dioperasikan. Nantinya air akan didorong ke Sungai Pemali dengan pompa ini. "Mudah mudahan banjir tidak lama. Kita punya pompa yang beroperasi untuk menyedot air ke sungai," harap Idrus. (E-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Heryadi
Berita Lainnya