Headline

Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.

Fokus

F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.

Kendaraan Besar Diminta Hindari Jembatan Cisomang di KM 100 Tol Cipularang

Depi Gunawan
23/12/2016 19:19
Kendaraan Besar Diminta Hindari Jembatan Cisomang di KM 100 Tol Cipularang
(ANTARA/Audy Alwi)

PIHAK kepolisian berupaya mengalihkan arus kendaraan, khususnya kendaraan besar, terkait adanya pergeseran Jembatan Cisomang di Tol Purbaleunyi Km 100+700 Desa Sawit Kecamatan Darangdan Kabupaten, Purwakarta, Jawa Barat.

Kapolres Cimahi, AKBP Ade Ari Syam Indradi, meminta pengguna kendaraan dari arah Bandung menuju Jakarta menggunakan jalur lain yang masih bisa dilalui kendaraan besar.

"Kami bersama Polres Purwakarta berusaha mengalihkan arus kendaraan. Bagi pengguna kendaraan besar dari Bandung, diimbau keluar di Km 122 Tol Padalarang atau Km 116 Cikamuning," kata Ade di lokasi, Jumat (23/12).

Setelah ke luar tol Padalarang atau Cikamuning, lanjut dia, pengendara bisa melanjutkan perjalanan dengan masuk di pintu Tol Jatiluhur KM 84. Begitu pun dengan sebaliknya, kendaraan dari arah Jakarta menuju Bandung bisa menggunakan jalur yang sama.

Dia menyatakan, peralihan jalur kendaraan hingga Jumat sore belum efektif. Pihaknya bersama dengan Jasa Marga dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat masih menyosialisasikan pengalihan jalur ini.

"Saat ini, terlihat belum efektif, masih normal. Jam-jam sekarang ini memang situasinya masih seperti yang kita saksikan sekarang. Masih ada kendaraan yang masih bisa lewat jembatan Cisomang," bebernya.

Namun, pada prinsipnya, kata dia, semakin kecil beban yang melewati jembatan, maka jalur dikatakan masih aman. Oleh karena itu, kepada pengemudi kendaraan besar sebaiknya mengikuti petunjuk dan saran pengalihan arus dari pihak kepolisian.

"Sejak jam 11 siang tadi, kami sudah adakan upaya sosialisasi di media sosial (medsos), mudah-mudahan bisa tersampaikan. Mengenai rambu-rambunya sudah kita siapkan," lanjutnya.

Terkait dengan pengalihan arus tadi, tambah dia, saat ini kondisi jalur di pintu Tol Padalarang dan Cikamuning relatif masih normal, "Kita usahakan nanti setelah pemberlakuan pengalihan arus efektif, kendaraan tidak menumpuk di pintu tol," tandasnya. (MTVN/OL-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya