Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

APKASI Dukung Pembangunan Nasional

Mediaindonesia.com
31/3/2021 18:35
APKASI Dukung Pembangunan Nasional
Pengunjung melihat hasil kerajinan daerah(Antara/Hafidz Mubarak)

ASOSIASI Pemerintahan Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) mendukung  pembangunan nasional melalui kebangkitan ekonomi daerah.
Untuk itu Apkasi membutuhkan potret dari media massa atas pelaksanaan pembangunan ekonomi yang berlangsung di daerah.

Direktur Eksekutif Apkasi, Sarman Simanjorang menjelaskan, peran media bagi pembangunan daerah sangat penting sebagai sumber informasi dan publikasi. 

"Media massa adalah mitra strategis bagi Apkasi sebagai sumber informasi, sehingga perannya dapat mendukung koordinasi yang baik antara pemerintah daerah dengan pemerintah pusat," katanya.

Sarman melanjutkan, sebagai wujud apresiasi dan menjalin hubungan di masa mendatang, Apkasi akan mengadakan lomba tulis jurnalistik yang diberi nama Anugerah Jurnalistik Apkasi (AJA) 2021.  Lomba ini akan mengambil tema "Kebangkitan Ekonomi Daerah dalam Mendukung Pembangunan Nasional", sehingga bisa memberikan gambaran mengenai kerja, potensi dan kendala yang dihadapi pemerintah kabupaten di daerah-daerah.

"Melalui AJA, kami berharap teman-teman media dapat menghasilkan karya-karya jurnalistik yang lebih berkualitas, menggali potensi daerah dengan berbagai persoalannya, serta membuka wawasan publik dalam memberikan solusi untuk kebangkitan ekonomi, dan pembangunan di daerah - daerah,"  tutur Sarman.

Lomba tulis AJA dibuat dalam 2 kategori yaitu penulisan artikel (indepth) di media massa cetak dan media online. Pemenang lomba ini adalah tiga orang, dengan hadiah pertama yaitu uang tunai senilai Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) dan seterusnya. Lomba ini berlaku bagi seluruh media nasional dan lokal baik cetak ataupun online yang sudah terdaftar di Dewan Pers. (RO/E-1)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Raja Suhud
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik