Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
KALIMANTAN Selatan ditetapkan dalam status waspada difteri menyusul ditemukannya enam kasus suspect difteri di sejumlah wilayah tersebut.
Antisipasi potensi masuknya wabah difteri melalui pintu masuk darat, laut dan udara ke Kalsel pun akan diperketat dengan memeriksa warga yang masuk ke Kalsel.
Plt Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, M Muslim, ditemui seusai peringatan Hari Bela Negara di Banjarmasin, Selasa (19/12), mengatakan sejauh ini Kalsel masih aman terhadap penyakit difteri.
"Walau belum ditemukan kasus positif difteri, tetapi Kalsel dalam status waspada karena beberapa warga saat ini dinyatakan suspect difteri, " tuturnya.
Difteri merupakan penyakit berbahaya dan menular. Posisi Kalsel yang merupakan pintu masuk warga dari daerah lain melalui jalur darat, laut dan udara memerlukan perhatian serius pihak-pihak terkait.
"Kami telah meminta pihak berwenang terkait melakukan tindakan pencegahan salah satunya memperketat pemeriksaan mereka yang masuk ke wilayah Kalsel," ujar Muslim.
Menurut data Dinas Kesehatan Kalsel, saat ini ada enam warga yang ditetapkan suspect difteri dan harus mendapat penanganan medis rumah sakit di RSUD Ulin Banjarmasin. Pada hari ini, Selasa (19/12) tim dinas kesehatan Kalsel kembali menyambangi pasien suspect difteri di rumah sakit.
Muslim juga meminta agar orang tua dapat melakukan antisipasi penyebaran difteri dengan mengenali gejala-gejala awal serangan difteri dan segera berobat ke pusat pelayanan kesehatan terdekat. (X-12)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved