Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

NASA Prediksi Lapisan Es Antartika Menghilang

MI
18/5/2015 00:00
NASA Prediksi Lapisan Es Antartika Menghilang
(AFP)
NATIONAL Aeronautics and Space Administration (NASA) Amerika Serikat memprediksi lapisan es di Antartika dapat menghilang hanya dalam kurun waktu 10 tahun.

Menurut penelitian Jet Propulsion Laboratory NASA, lapisan es dapat menghilang dengan cepat karena Planet Bumi sedang dalam kondisi krisis pemanasan global. Pemanasan global dipicu efek rumah kaca yang sebagian besar ditimbulkan gas emisi pembuangan dari kendaraan bermotor. Hal tersebut membuat Planet Bumi semakin memanas dan akhirnya melelehkan lapisan es di Antartika.

JPL juga mengungkapkan bahwa setelah lapisan es tersebut menghilang dalam waktu 10 tahun, lapisan es raksasa yang bernama Larsen B Ice Shelf akan mencair dengan sangat cepat. Jika itu dibiarkan, permukaan laut akan mengalami peningkatan ketinggian dan akan berdampak buruk bagi manusia. Menurut salah satu peneliti di JPL, Ala Khazendar, Planet Bumi sedang dalam bahaya besar.(ABE/H-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Admin
Berita Lainnya