Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

All Time Low Rilis The Weather, Lagu Baru dari Album Everyone’s Talking!

Andhika Prasetyo
14/7/2025 07:28
All Time Low Rilis The Weather, Lagu Baru dari Album Everyone’s Talking!
All Time Low(All Time Low)

Band pop punk asal Amerika Serikat, All Time Low, melakukan gebrakan dengan merilis lagu terbaru berjudul The Weather. Lagu tersebut merupakan bagian dari album teranyar mereka Everyone’s Talking!. Album kesepuluh itu dijadwalkan rilis pada 17 Oktober 2025 melalui Basement Noise Records bekerja sama dengan Photo Finish Records dan Virgin Music Group.

Setelah sebelumnya merilis single pertama yang energik, SUCKERPUNCH, yang sempat ditampilkan secara live di Warped Tour DC di hadapan lebih dari 25.000 penonton, kini All Time Low menawarkan sisi yang lebih reflektif dan emosional lewat The Weather.

Vokalis utama Alex Gaskarth menggambarkan lagu ini sebagai konsep sinis namun penuh canda, yang mengeksplorasi kecanggungan saat bertemu kembali dengan mantan pasangan. Alih-alih menyelesaikan konflik masa lalu, pertemuan itu malah dipenuhi basa-basi yang tidak menyentuh akar permasalahan.

Video musik The Weather, yang disutradarai bersama oleh Gaskarth dan Nick Stafford, menggambarkan ketegangan emosional tersebut secara visual. Permainan warna, simbolisme, dan gestur para aktor dalam video memperkuat nuansa konflik batin dan ketegangan tak terselesaikan.

Album Everyone’s Talking! sendiri hadir setelah perayaan 20 tahun perjalanan karier All Time Low yang dirayakan lewat perilisan The Forever Sessions Vol 1 pada 2024. Kompilasi itu berisi versi terbaru dari lagu-lagu klasik mereka, termasuk Dear Maria, Count Me In (ATL’s Version) yang menjadi favorit penggemar lintas generasi.

Dengan lebih dari 3,5 juta album terjual di Amerika Serikat dan lebih dari 5 miliar streaming global, All Time Low membuktikan bahwa mereka masih relevan di tengah perubahan zaman. Bahkan dalam penampilan mereka baru-baru ini di Warped Tour DC, mereka tampil bersama berbagai komunitas lokal, seperti American University Cheer Team dan musisi lintas genre, yang menjadikan panggung mereka sebagai perayaan ekspresi dan solidaritas.

Melalui The Weather dan album mendatang, All Time Low tidak hanya mempertahankan ciri khas musik mereka yang emosional dan enerjik, tetapi juga menegaskan bahwa mereka terus berkembang secara artistik. (E-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik