Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
GRUP vokal 3 Composers kembali merilis karya single terbaru berjudul Bangun Cinta. Trio peramu nada-nada indah yang terdiri atas Bemby Noor, Mario Kacang, dan Teuku Shafick kembali masih dengan lirik-lirik romantis di jalur pop.
Bangun Cinta menyisipkan pesan unik, yakni lebih baik bangun cinta daripada jatuh cinta, karena jatuh itu sakit, bangun itu semangat.
"Tiga komposer selalu bikin lagu bertiga. Kali ini dipilih lagu Bangun Cinta. Kita diskusi sebelumnya, Mario punya ide, unik liriknya, nadanya juga catchy, temanya positif juga. Energinya besar sekali untuk dibawakan lagi," ungkap Bemby di kawasan Senopati, Jakarta, Rabu (9/5).
Diakui Shafick, Bangun Cinta juga menjadi tanda kembalinya 3 Composers setelah vakum. "Pas juga untuk 3 Composers bangun lagi, single ini kita bangun, lagu terakhir 2016," tandasnya. (Medcom.id/H-5)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved