Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

06/8/2024 14:50

BPS Mencatat Industri Tekstil dan Pakaian Jadi Lesu

Pekerja membordir pakaian pesanan konsumen di Cipadu, Kota Tangerang, Banten, Selasa (6/8/2024). Data BPS (Badan Pusat Statistik)  menunjukkan, industri tekstil dan pakaian jadi pada triwulan II-2024 terkontraksi 0,03 persen secara tahunan (year on year/yoy). Secara kuartalan (quartal to quartal/qtq), industri tekstil dan pakaian jadi juga mengalami kontraksi sebesar 2,63 persen.Penurunan kinerja industri tekstil dan pakaian jadi tersebut berimbas pada serapan tenaga kerja. Kemenaker mencatat jumlah pekerja yang terimbas PHK di Indonesia periode Januari-Juni 2024 sebanyak 32.064 orang. Jakarta menjadi provinsi tertinggi dengan jumlah PHK 7.469 pekerja. MI/AGUNG WIBOWO/sas

 

 

Baca Juga