Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) bersama Indodax meluncurkan kartu debit co-branding BRI X Indodax. Kolaborasi ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat transformasi digital dan memperluas akses ke layanan finansial modern.
Melalui program ini, BRI mempertegas komitmennya dalam menghadirkan solusi finansial yang relevan bagi seluruh lapisan masyarakat. Nasabah Indodax yang membuka rekening di BRI akan mendapatkan kartu debit khusus dengan berbagai fitur unggulan.
"Fitur itu antara lain bebas biaya transfer antarbank real-time, akses multi-currency hingga 12 mata uang, serta beragam keuntungan berupa diskon dan cashback hingga Rp125.000 untuk top-up wallet maupun transaksi harian," ujar CEO Indodax, William Sutanto.
Ia menekankan bahwa kolaborasi ini akan membuka peluang besar bagi masyarakat untuk mendapatkan keuntungan dari sinergi dua perusahaan terbesar dalam industrinya masing-masing di Indonesia. "Kartu debit ini bukan hanya alat transaksi, tetapi juga gerbang menuju literasi finansial yang lebih maju, sehingga masyarakat dapat mengenal layanan digital dan kripto secara bertahap," ungkapnya.
Nasabah yang bergabung juga akan memperoleh perlindungan tambahan berupa asuransi kecelakaan hingga 250% dari saldo rekening serta akses program loyalitas BRI. Proses aktivasi dilakukan secara seamless, mulai dari pembukaan rekening dengan flagging khusus, integrasi data ke Indodax, hingga penerbitan reward token.
Kolaborasi strategis itu pun diperkuat dengan kehadiran keduanya sebagai co-host di Coinfest Asia 2025 di Bali sebagai ajang utama komunitas blockchain, startup, dan digital enthusiasts di Asia. "Coinfest Asia menjadi momentum penting untuk menunjukkan kolaborasi antara bank dan kripto bisa berdampak nyata," pungkasnya. (Ant/I-2)
PROOF of Reserves (PoR) atau cadangan aset Indodax menembus US$1 miliar atau Rp18 triliun berdasarkan data yang ditampilkan pada fitur Proof of Reserves di CoinMarketCap.
Berdasarkan laporan volume transaksi yang dirilis Otoritas Jasa Keuangan (OJK), nilai perdagangan aset kripto nasional mencapai Rp49,28 triliun pada Oktober 2025.
LITERASI dan edukasi aset kripto terus dilakukan melalui berbagai program. Salah satunya yaitu Indodax Academy.
PLATFORM perdagangan kripto di Indonesia, Indodax, mengandeng HashKey Exchange selaku bursa aset digital berlisensi dan teregulasi oleh Securities and Futures Commission (SFC) Hong Kong.
PEMERINTAH mencatat penerimaan pajak dari sektor aset kripto mencapai Rp1,71 triliun hingga September 2025. Angka ini menandai pertumbuhan signifikan.
Perkembangan kripto perlu diarahkan pada kontribusi nyata terhadap pembangunan berkelanjutan, termasuk membuka ruang bagi penggunaan energi terbarukan dan efisiensi digital.
Perencanaan yang matang merupakan kunci untuk menyeimbangkan antara kebutuhan saat ini dan impian di masa depan.
Teknologi dapat memfasilitasi keterlibatan publik secara bermakna untuk memahami pentingnya literasi keuangan bagi pahlawan devisa.
Kondisi stres dapat mengubah persepsi terhadap risiko dan membuatnya lebih rentan mengambil keputusan ekstrem.
Teknik yang bisa dilakukan dalam membantu mengendalikan diri agar tidak implusif dalam pengambilan keputusan finansial, yaitu dengan teknik S-T-O-P.
Di tengah volatilitas pasar global yang kian dinamis, kemampuan melakukan analisis yang akurat menjadi salah satu kunci utama bagi trader untuk bertahan dan mengambil keputusan yang terukur.
KONDISI ekonomi global sepanjang 2025 masih tertekan, dengan proyeksi pertumbuhan dunia hanya 2,8–3,2% berdasarkan laporan International Money Foundation (IMF).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved