Headline
RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian
Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.
KERUSUHAN antarnarapidana pecah di Lembaga Pemasyarakat-an Permisan, Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, kemarin. Akibatnya, satu narapidana tewas dan tiga lainnya menderita luka serius.
Kerusuhan yang terjadi siang hari itu akhirnya bisa diredam petugas LP dan kepolisian. Menjelang malam, kondisi di lokasi sudah terkendali. “Kami mengerahkan anggota Brimob dan Dalmas untuk mengatasi situasi di dalam LP,” ungkap Kapolres Cilacap AKB Djoko Julianto.
Polisi belum meninggalkan lokasi. Selain mengamankan lingkungan LP, petugas juga memeriksa terduga pelaku dan 15 saksi. Menurut informasi, kerusuhan terjadi karena perseteruan kelompok John Key dan kelompok lain. Korban tewas ialah Tumbur Biondy Alvian Partahi Siburian. (LD/N-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved