Headline
Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.
Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.
Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.
DALAM survei indeks hilangnya masa kanak-kanak di dunia, Indonesia menempati peringkat 105 dari 175 negara. Lebih menyakitkan ada tanda G di belakang peringkat, yang berarti hilangnya masa kanak-kanak kerena diskriminasi terhadap anak perempuan (girls).
Indeks itu hanya sebagian dari permasalahan anak-anak Indonesia. Masalah lain ialah waktu bersama keluarga. Pasalnya, kedua orangtua bekerja sehingga mengurangi waktu bersama anak mereka. Sebenarnya masalah ini menurut Ketua Dewan Yayasan Cahaya Guru, Henny Supolo Sitepu, bisa diatasi dengan jurnal keluarga.
Henny juga mengungkapkan pentingnya berbagi cerita dengan anak-anak. Bukan semata cerita dongeng, melainkan bisa masalah keseharian orangtua. Seperti menceritakan perjalanan dari rumah ke kantor atau sebaliknya, melihat makanan kesukaan anak mereka di kantor. Hal kecil seperti itu yang perlu diperhatikan dan dilakukan orangtua.
Perempuan berusia 64 tahun ini juga mengingatkan anak-anak Indonesia saat ini tengah kehilangan hak bermain mereka. Bahkan saat menggelar seminar pendidikan, aktivis pendidikan ini mendapatkan pertanyaan yang mengejutkan. Ada peserta yang menanyakan sampai umur berapa orangtua boleh membiarkan anaknya bermain dengan anak yang memiliki kepercayaan atau agama yang berbeda.
Lebih lanjut, Henny mengingatkan tiga pilar pendidikan yang diungkapkan Ki Hajar Dewantara. Pertama ialah alam keluarga, alam perguruan, dan alam pergerakan pemuda.
Menurut Henny Sutopo hal yang perlu dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan anak ialah membuka ruang-ruang perjumpaan. Dengan terbukanya ruang itu, anak bisa bermain dengan anak-anak lain yang berbeda latar belakang.
"Ungkapan tak kenal maka tak sayang pun sangat perlu ditekankan kepada anak karena dengan mengenal makan, akan hilang asumsi-asumsi negatif," ujarnya.
Henny juga mengingatkan ada tiga kata penting yang perlu diajarkan ke anak kecil. "Tolong, terima kasih, dan maaf. Inti dari ketiga kata tersebut ialah penghargaan pada sesama," ingatnya.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved