Headline

Konsistensi penegakan hukum perlindungan anak masih jadi tantangan

Fokus

Di Indonesia, cukai rokok sulit sekali naik, apalagi pada tahun politik.

Ibra Sebut Messi Manusia Playstation

31/12/2016 04:45
Ibra Sebut Messi Manusia Playstation
(AFP/TORU YAMANAKA)

MEGABINTANG Barcelona Lionel Messi banyak diakui pesepak bola lain sebagai pemain yang hebat.

Karena kehebatannya di lapangan hijau yang di atas rata-rata, ada yang menjulukinya 'alien'.

Lain lagi dengan bintang Manchester United Zlatan Ibrahimovic.

Ibra, sapaan akrab pemain Swedia itu, menjuluki Messi sebagai 'manusia playstation'.

"Saya pikir Messi itu pemain yang cukup unik. Saya tak tahu apakah kita akan melihat pemain seperti dia lagi karena dia memiliki gayanya sendiri sebagai pemain. Dia bermain seperti tokoh di Playstation. Anda memberikan bola dan dia bisa melewati setiap lawan," kata Ibra yang juga pernah membela Barcelona.

Performa Messi dari musim ke musim terbilang luar biasa.

Ia tetap menjadi pengge-rak serangan bersama Neymar dan Luis Suarez.

La Pulga--julukan Messi--sudah mencetak 12 gol dari 13 laga yang dilakoni di La Liga.

Kendati tetap setia membela Barcelona, Mesi menurut Ibra bisa sukses di klub mana pun di seluruh dunia.

"Dia mencintai sepak bola dan bisa tampil menakjubkan," tandasnya. (ESPN/Mag/R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya