Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Osvaldo Haay, Pemain Muda Terbaik Liga 1

Antara
11/12/2018 07:15
Osvaldo Haay, Pemain Muda Terbaik Liga 1
(ANTARA/M Risyal Hidayat)

PEMAIN sayap Persebaya Surabaya Osvaldo Ardiles Haay terpilih menjadi pemain muda terbaik Liga 1 Indonesia musim 2018.

Keputusan tersebut diumumkan operator liga PT Liga Indonesia Baru (LIB) melalui keterangan resmi yang diterima, Senin (10/12).

Penilaian dilakukan berdasarkan evaluasi dan pemantauan yang dilakukan tim Technical Study Group (TSG).

"Oleh TSG, Osvaldo dinilai mampu memberikan kontribusi besar terhadap performa  sepanjang musim ini," tulis LIB.

Osvaldo Haay memang tampil bagus sepanjang musim 2018. Dia berhasil mencetak 10 gol dan dua assist meski beberapa kali absen lantaran harus membela tim nasional U-23 dan senior Indonesia.

Catatan tersebut meningkat dibandingkan ketika Valdo, sapaan Osvaldo, membela Persipura di Liga 1 2017. Ketika itu, pemain berusia 20 tahun tersebut membuat enam gol dan satu assist sepanjang musim Liga 1 2017.

"Puji Tuhan ya mendapatkan gelar pemain muda terbaik. Ini berkat bantuan dari teman-teman di dalam lapangan. Saya percaya selalu bisa memberikan yang terbaik dan terus bekerja keras," kata Osvaldo Haay yang mengalahkan Hansamu Yama Pranata (Barito Putera) dan Febri Hariyadi (Persib Bandung) untuk meraih predikat pemain muda terbaik Liga 1 Indonesia tahun 2018.

Baca juga: Komentar Rohid Chand Usai Raih Penghargaan Pemain Terbaik Liga 1 2018

Manajer Persebaya Surabaya Candra Wahyudi juga menyambut baik penghargaan kepada Osvaldo.

Menurut Candra, penghargaan itu merupakan pengakuan terhadap kemampuan salah satu pemain muda tim berjuluk Bajul Ijo.

"Mudah-mudahan semuanya bisa semakin baik ke depan," tutur Candra.

Dengan demikian, PT LIB telah memberikan tiga gelar individu terbaik pada Liga 1 Indonesia musim 2018. Sebelumnya, LIB menganugerahkan status pemain terbaik Liga 1 2018 pada Rohit Chand (Persija) dan pelatih terbaik kepada Stefano "Teco" Cugurra (Persija). (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya