Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

Menanti Aksi para Bintang

Nurul Fadillah
20/9/2017 00:45
Menanti Aksi para Bintang
(AP/FRANCISCO SECO)

KEMBALINYA bintang klub papan atas La Liga Spanyol 2017 akan menghangatkan persaingan. Juara bertahan Real Madrid kembali dapat menurunkan megabintang Cristiano Ronaldo yang telah lepas dari skors saat menjamu Real Betis di Santiago Bernabeu, dini hari nanti.

Kapten timnas Portugal itu menjalani larangan bertanding di lima pertandingan yang diterimanya setelah mendorong wasit di final Piala Super Spanyol melawan Barcelona, bulan lalu. Pemain bernomor punggung 7 itu pun akan menambah deras kucuran keran-keran gol bagi Los Blancos yang sempat tersendat pada empat laga sebelumnya.

Selain Ronaldo, pemain bintang lain yang akan kembali tampil ialah Toni Kroos yang sudah dinyatakan bugar setelah sempat absen akibat cedera. Bek Marcelo juga yang dipastikan merumput setelah ada pengurangan sanksi menjadi satu pertandingan.

"Saya berharap (absennya Ronaldo) untuk yang terakhir kalinya pada pertandingan musim ini," ujar Zinedine Zidane, pelatih Los Blancos.

Kemenangan 3-1 atas Real Sociedad di laga sebelumnya menjadi acuan Zizou--sapaan Zidane--untuk menerapkan strategi serupa, yakni menekan dan terus menekan untuk mengambil keuntungan dari kelenggahan lawan. "Jika mampu menekan, kami bakal melukai tim lawan," tegas Zidane.

Kembalinya Ronaldo bakal menambah daya gedor tim tuan rumah karena penyerang asal Wales Gareth Bale sudah menuju ke performa terbaik. Bale bahkan telah mencetak gol ke gawang Sociedad di laga sebelumnya.

"Dia punya kecepatan. Bale bukan pemain yang membutuhkan ruang. Dia memiliki teknik tinggi dan dia pemain yang komplet," puji Zidane penuh optimisme untuk meraih angka penuh.

Ketajaman Griezmann

Di bagian lain, sudah merumputnya penyerang andalan Antoine Griezmann menambah amunisi Atletico Madrid saat melawat ke markas Athletic Bilbao di San Mames, Bilbao, dini hari nanti.

Bintang timnas Prancis itu menjadi penentu kemenangan 1-0 atas Malaga. Griezmann sudah kembali membela tim berjuluk Los Colchoneros yang ditukangi Diego Simeone setelah lepas dari akumulasi kartu.

Angka penuh dibutuhkan Atletico untuk memangkas jarak dengan penguasa klasemen sementara Barcelona yang telah mengoleksi 12 poin. Los Colchoneros sejatinya tidak terkalahkan dalam empat laga terakhir mereka. Akan tetapi, torehan dua kemenangan dan dua hasil imbang hanya mampu membuat mereka bertengger di posisi lima klasemen sementara dengan meraih 8 poin.

Los Leones--sebutan Bilbao--tentu tidak akan semudah itu dipermainkan apalagi dengan status tuan rumah. Tak hanya itu, Bilbao yang kini berada di posisi enam klasemen sementara dengan raihan tujuh poin akan berusaha keras merebut poin penuh dari tim tamu demi meningkatkan posisi di klasemen.

Karena itu, ketajaman Griezmann terasa begitu sentral di kubu Los Rojiblancos. Penyerang lincah itu akan menjadi sosok penentu dalam menciptakan gol-gol kemenangan.

Dari rekor pertemuan kedua tim, Los Rojiblancos tampaknya lebih diunggulkan. Pada lima pertemuan kedua tim, Pemegang 10 trofi La Liga tersebut tidak terkalahkan dengan hasil tiga kemenangan dan dua imbang.

Prestasi dua kemenangan dan dua imbang pun masih lebih baik ketimbang Los Leonas yang dalam empat laga terakhir hanya merebut dua kemenangan dan satu hasil imbang. (AFP/Marca/R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik