Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Prabowo Minta Masyarakat tidak Mudah Percaya Berita Bohong

Renatha Swasty
08/1/2017 20:49
Prabowo Minta Masyarakat tidak Mudah Percaya Berita Bohong
(ANTARA)

DEWASA ini kabar bohong atau hoax beredar begitu cepat di dunia maya. Sayangnya, tidak sedikit yang percaya dengan berita bohong itu.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memahami hal itu. Dia mengatakan berita palsu atau hoax tidak bisa dihindari dalam era serbateknologi sekarang ini.

"Ya memang itu risiko sekarang ya, risiko dengan perkembangan teknologi yang begitu dahsyat. Sangat mudah untuk negara bikin hoax-hoax seperti itu, di seluruh negara. Saya juga sering korban kan. Anda tahu kan," kata Prabowo seusai Rapat Kerja Partai Gerindra di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (8/1) petang.

Untuk itu, lanjut dia, perlu peran serta masyarakat dalam memerangi hoax. Masyarakat diminta jangan langsung percaya dengan apa yang dilihatnya.

"Saya kira masyarakat harusnya kritis jangan langsung lihat di Youtube habis itu percaya. Banyak yang hoax itu, berita enggak benar," pungkas dia. (MTVN/OL-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya