Headline

Dalam suratnya, Presiden AS Donald Trump menyatakan masih membuka ruang negosiasi.

Fokus

Tidak semua efek samping yang timbul dari sebuah tindakan medis langsung berhubungan dengan malapraktik.

TNI-AL Operasikan Tiga Kapal Patroli Baru

Ant/P-1
28/12/2017 10:40
TNI-AL Operasikan Tiga Kapal Patroli Baru
(PUSPEN TNI)

TNI Angkatan Laut resmi diperkuat armada baru, yakni satu unit Kapal Angkatan Laut (KAL) 28 M dan dua unit combat boat AL D-18 produksi PT Tesco Indomaritim. Upacara serah terima ketiga kapal itu berlangsung kemarin, di Pantai Mutiara, Jakarta Utara, dipimpin Asisten Logistik (Aslog) KSAL Laksamana Muda Mulyadi.

KAL 28 M itu diberi nama KAL Pulau Siantan II-4-52, sedangkan dua unit combat boat masing-masing diberi nama Patkamla Pulau Pagerungan dan Patkamla Pulau Semau.

Ketiga kapal akan menambah kekuatan TNI Angkatan Laut dalam menjaga keamanan wilayah perairan Indonesia, khususnya sebagai sarana patroli terbatas di wilayah Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) V Surabaya, Lantamal VII Kupang, NTT, dan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Tarempa, Kepulauan Riau.

Dalam amanatnya, Aslog KSAL mengatakan pengadaan itu dibangun melalui mekanisme dan kriteria pembangunan kapal secara komprehensif mulai tahap perancangan, uji laboratorium hidrodinamika, sampai dengan pembangunan. Seluruh proses diawasi oleh satgas dan biroklasifikasi RINA (Registro Italiano Navale) sehingga dapat memenuhi tingkat readness dan sustainability.

Pengadaan KAL dan combat boat tersebut, kata Laksamana Muda Mulyadi, merupakan bagian dari rencana strategis TNI-AL untuk mewujudkan kekuatan pokok minimum TNI-AL periode 2010-2024.

"Saya berharap kepada satuan penerima dan Bintek terkait agar terus memonitor kondisi teknis KAL dan combat boat tersebut, berkaitan dengan jaminan pemeliharaan yang diberikan PT Tesco Indomaritim sebagai perusahaan pembuat dan kapal-kapal itu dapat dioperasikan secara maksimal," ujarnya.

KAL 28 M memiliki tanda-tanda khusus dengan persyaratan teknis dan operasional tertentu yang dibagi berdasarkan proyeksi penugasan dan disesuaikan dengan satuan kerja yang mengoperasionalkannya.

Combat Boat Aluminium D-18 merupakan kapal cepat yang dilengkapi dengan senjata sedang jenis mitraliur 12,7 mm.

Kapal itu memiliki fungsi asasi untuk melaksanakan pengejaran, penangkapan dan penyelidikan, peperangan khusus antiteror aspek laut, serta kegiatan infiltrasi melalui laut.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Kardashian
Berita Lainnya