Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Mercedes-Benz kembali Gelar National Service Weeks

(Mus/S-1)
08/12/2016 02:00
Mercedes-Benz kembali Gelar National Service Weeks
(MII/IQBA)

SEBAGAI bentuk upaya lanjutan untuk menjadi tolok ukur dalam keselamatan berkendara, Mercedes-Benz Indonesia meluncurkan Kampanye National Service Weeks 2016 di jaringan diler resmi kendaraan penumpang Mercedes-Benz pada 5-24 Desember 2016. Program itu bertujuan memberikan layanan purnajual terbaik dalam segmen premium serta mengakrabkan para pelanggan dengan berbagai keuntungan dalam menggunakan Mercedes-Benz Genuine Parts.

Deputy Director After-Sales Marketing & Logistics Mercedes-Benz Distribution Indonesia Jochen Schneider menjelaskan, sebagai produsen kendaraan premium terdepan, Mercedes-Benz berkomitmen untuk memberikan layanan purnajual terbaik kepada semua pelanggan di Indonesia. "Dengan kampanye ini, kami secara proaktif juga mendukung para customer kami dalam menjaga kinerja kendaraan penumpang Mercedes-Benz kesayangan mereka," ujarnya, Senin (5/12). Selama kampanye ini berlangsung, para pelanggan dapat layanan gratis pemeriksaan visual dan fungsi kendaraan pada tujuh komponen utama pelek dan roda, sistem kenyamanan, sistem keamanan, kompartemen mesin, bagian bawah bodi mobil, sistem rem, bodi, dan cat mobil.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya