Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Polres Klaten Laksanakan Pengukuran Kinerja Melalui ITK-O

Djoko Sardjono
26/10/2022 20:55
Polres Klaten Laksanakan Pengukuran Kinerja Melalui ITK-O
Pelaksanaan indeks tata kelola online di Polres Klaten, Jawa Tengah(MI/DJOKO SARDJONO)

POLRES Klaten, Jawa Tengah, melaksanakan kegiatan pengukuran kinerja
secara menyeluruh melalui indeks tata kelola online (ITK-O) baik di
lingkungan internal maupun eksternal di Aula Mapolres, Rabu (26/10).

Kegiatan yang dipimpin oleh Kabagren Komisaris Siti Aminah, dihadiri para
responden ITK-O internal Polres Klaten dan eksternal dari instansi
pemerintah, akademisi, tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM, dan media.

Pelaksanaan ITK-O Polri, kata Kapolres Ajun Komisaris Besar Eko Prasetyo dalam sambutan
tertulis yang dibacakan oleh Komisaris Siti Aminah, adalah sebagai
instrumen mengukur kinerja Polri dalam mewujudkan tata kelola
kepolisian.

Ditambahkan, bahwa ITK-O sudah disesuaikan dengan standar world policing
governance,  yakni standar kompetensi, standar keadilan dan
akuntabilitas, standar perilaku dan transparansi, dan standar
efektivitas.

"Untuk mencapai sasaran reformasi birokrasi Polri dalam mewujudkan
aparatur yang bebas dari KKN, yakni  peningkatan kualitas pelayanan
publik serta peningkatan kapasitas dan akuntabilitas kinerja Polri,"
jelasnya.

Dalam penilaian ITK-O, Polres Klaten 2022 bekerja sama Universitas Widya
Dharma (Unwidha) Klaten, dan dalam pelaksanaan pengukuran kinerja
melalui ITK di Aula Mapolres juga dihadiri Rektor Unwidha Triyono.

Rektor Triyono dalam sambutannya mengatakan, hasil dari penilaian ITK-O
ini reliabel, sehingga kinerja dan capaian program reformasi birokrasi
dapat dibandingkan antara polres yang satu dengan polres lainnya.

Kemudian, lanjutnya, dari hasil penilaian yang dilakukan oleh Unwidha
Klaten bisa digunakan sebagai acuan untuk meningkatkan pelayanan publik
yang berkualitas, serta birokrasi yang efektif dan efisien.

"Hasil dari ITK dapat digunakan sebagai landasan untuk mengambil
kebijakan, sekaligus sebagai alat pembanding. Karena, dalam penilaian
menggunakan instrumen yang sama, objektif, terukur, dan reliabel,"
ujarnya

Dalam pengukuran indeks persepsi ITK-O, responden mengisi kuisioner
secara online. Aspek yang dinilai, antara lain manajemen sumber daya
manusia (SDM), interaksi antarsatuan fungsi, dan pengendalian
gratifikasi.

"Data responden ini merupakan salah satu komponen penilaian dalam ITK-O.
Selain itu, masih ada komponen lain, yaitu pengumpulan data obyektif dan
observasi," tambah Rektor Unwidha Klaten. (N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : NUSANTARA
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik