Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

Gunung Kidul tidak Teruskan Pengembangan Lanud Gading

Antara
26/7/2017 10:34
Gunung Kidul tidak Teruskan Pengembangan Lanud Gading
(Istimewa)

PEMERINTAH Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, tidak meneruskan rencana pengembangan Lapangan Udara (Lanud) Gading namun akan mengembangkan jalan menuju ke Yogyakarta dan Jalur Lintas Selatan.

Sekda Gunung Kidul Drajad Ruswandono di Gunung Kidul, Rabu (26/7), mengaku pembangunan bandara perintis di Gading tidak perlu dilakukan karena kurang efektif.

"Sekarang ini pembangunan fokus pada Jalur Jalan Lintas Selatan (JJLS) dan penghubung Gading dengan Prambanan. Kami kira bandara perintis belum mendesak untuk saat ini," kata Drajad.

Dia mengatakan JJLS nantinya akan membuka akses langsung ke bandara di Kulon Progo, sehingga mempercepat akses baik menuju ataupun dari bandara internasional tersebut.

Perkiraan perjalanan dari Gunung Kidul hingga ke bandara hanya membutuhkan waktu kurang lebih satu jam.

"Nantinya ketika JJLS difungsikan akan ada perubahan besar di Gunung Kidul, dan wisatawan akan melonjak 2019 mendatang," katanya.

Selain JJLS, kata Drajad, pemkab membuka poros jalan baru, yakni jalan yang menghubungkan Gading dengan Prambanan sehingga diharapkan tanpa membuat bandara perintis akan banyak kunjungan.

"Kalau semua akses jalan mudah, maka banyak wisatawan baik dalam negeri maupun negara dari Tiongkok dan Eropa yang akan berkunjung ke Gunung Kidul," katanya. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik