KILANG RU II Dumai di Riau, salah satu dari enam kilang besar milik Pertamina. Kilang ini menjadi tulang punggung pasokan BBM, LPG, dan petrokimia untuk wilayah Sumatera bagian utara (Sumbagut). Namun, insiden kebakaran terus berulang dan menimbulkan pertanyaan soal keselamatan operasional.
Beberapa kejadian besar di antaranya terjadi pada April 2023, saat dugaan kebocoran gas hidrogen memicu ledakan di Unit Compressor 212-C-2 dan melukai lima pekerja serta merusak rumah warga. Terbaru, Oktober 2025, kebakaran kembali melanda Unit H2 12 yang sedang diperbaiki, memaksa warga sekitar dievakuasi.




