CESIUM-137 (Cs-137) adalah isotop radioaktif hasil fisi nuklir yang memancarkan radiasi gamma berenergi tinggi. Zat ini berbahaya karena dapat memicu kanker, merusak DNA, menimbulkan gangguan saraf, hingga penyakit degeneratif.

Kasus terbaru terungkap di kawasan industri PT BMS, Cikande, Serang. Penyelidikan berawal dari laporan otoritas Amerika Serikat yang mendapati kontaminasi pada udang beku asal Indonesia. Penelusuran lebih lanjut menemukan adanya serpihan logam tercemar Cs-137, yang diduga berasal dari peralatan ukur berbasis isotop tersebut dan tidak dikelola sesuai standar keselamatan.