Dewi Gita Sebut Garap Soundtrack Film Horor Lebih Susah Dari Bikin Lagu Biasa
PENYANYI Dewi Gita merilis lagu baru berjudul Jalir Janji, yang sekaligus menjadi soundtrack untuk film horor Lastri: Arwah Kembang Desa.
Lagu itu hadir dengan genre pop yang berpadu dengan alunan musik etnik, menghadirkan nuansa mistis, lirih, dan sarat makna, selaras dengan atmosfer horor dan drama yang diusung film.
Dewi Gita mengungkap bahwa proses penggarapan Jalir Janji tidaklah mudah. Baginya, menulis lagu untuk sebuah film jauh lebih sulit ketimbang menulis lagu non-soundtrack. Salah satu tantangan terbesar adalah bagaimana lagu itu harus bisa merepresentasikan cerita pada film.
”Jujur lebih susah lagu untuk soundtrack film, karena kita harus tahu ceritanya, keinginan dari film tersebut, keinginan dari sutradara, kita harus cocokkan gitu. Kadang kita sebagai pencipta lagu kan belum tentu mood-nya ada di situ, makanya saya waktu itu meminta waktu kurang lebih 2 bulan untuk saya istilahnya bertapa dulu lah, untuk menentukan lirik dan melodi yang pas untuk lagu ini,” jelas Dewi Gita dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (29/1).
Istri dari musisi Armand Maulana itu mengatakan, Jalir Janji ditulis dengan pendekatan emosional yang sangat mendalam, mengangkat tentang janji yang tertinggal, tentang rasa yang terikat, dan luka yang belum selesai. Musiknya yang hadir dengan ruh etnik dan kesunyian pun dihadirkan agar selaras dengan atmosfer film.
“Film ini kan alurnya kayak roller coaster ya, dari happy, kemudian sedih, terus seremnya. Nah dari situ saya berusaha untuk ada di dalamnya dan alhamdulillah diberikan 2 bulan akhirnya terlahirlah lirik dan melodi pada lagu ini,” jelasnya.
Eksekutif Produser film Lastri: Arwah Kembang Desa, Audy Bella mengungkapkan bahwa Jalir Janji sejak awal terasa menyatu dengan dunia film Lastri. Sejak awal menunjuk Dewi Gita untuk menggarap soundtrack ini pun, Bella sudah meminta Dewi untuk menyisipkan musik etnis dalam lagu tersebut.
“Saat pertama kali mendengar demo lagunya, saya langsung merasa ini Lastri. Musik dan liriknya seperti mewakili perasaan karakter-karakter di film tentang cinta, kehilangan, dan janji yang tak terucap. Semoga ‘Jalir Janji’ bisa menemani penonton, bukan hanya saat menonton filmnya, tapi juga setelah keluar dari bioskop,” jelas Audy Bella.
Adapun Jalir Janji kini telah resmi dirilis sebagai soundtrack film Lastri: Arwah Kembang Desa dan akan menjadi bagian penting dari perjalanan emosional film yang terinspirasi dari kisah urban legend Pati, Jawa Tengah. Lagu itupun sudah bisa dinikmati di sejumlah digital musik platform. (Z-1)