Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
KEMENTERIAN LHK, Pemprov Sulawesi Tengah, dan Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu menanam 16 ribu bibit di kawasan seluas 15 hektare yang rusak karena penambangan emas ilegal. Di Sulteng, seperti diungkapkan Gubernur Longki Djanggola, luas lahan kritis mencapai 300 ribu hektare tersebar di 13 kabupaten dan kota.
"Salah satu wilayah yang mengalami kerusakan ialah Taman Nasional Lore Lindu di Kabupaten Poso dan Sigi. Padahal kawasan ini sudah ditetapkan sebagai cagar biosfer oleh UNESCO pada 1977," paparnya. Ia menambahkan, taman nasional ini menjadi lokasi konservasi perlindungan hayati, flora dan fauna, dengan luas 217.991 hektare. Namun, sejak 2001 kawasan itu didera masalah mulai dari reklaiming tanah oleh masyarakat hingga pertambangan emas ilegal.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved