Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
AKTOR kawakan, Al Pacino, 76, menjadi salah satu penerima penghargaan kebudayaan Amerika Serikat (AS), Kennedy Center Honors. Ia menerima medali penghargaan tersebut di Kantor Kementerian Luar Negeri AS, di Washington, Sabtu (3/12). Saat petugas mengalungkan medali itu di lehernya, raut muka Al Pacino tampak semringah, jauh berbeda dengan tampilan dinginnya di banyak film. Selain kepada aktor peraih Oscar itu, penghargaan itu dianugerahkan kepada band The Eagles, pianis Argentina Martha Argerich, penyanyi gospel dan blues Mavis Staples, serta musikus James Taylor.
Pada Minggu (4/12) malam, para penerima penghargaan itu menghadiri acara gala dinner di Gedung Putih bersama Presiden Barack Obama dan ibu negara Michelle Obama. Kennedy Center Honors merupakan penghargaan tahunan yang digelar pemerintah AS sejak 1978. Penghargaan itu diberikan kepada para seniman yang dinilai berkontribusi besar dalam memajukan kebudayaan AS. Penerimanya tidak harus berkewarganegaraan AS.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved