Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Dirut Bulog Siap Jika Diganti

Erandhi Hutomo Saputra
23/4/2018 16:45
Dirut Bulog Siap Jika Diganti
( MI/SUSANTO)

DIREKTUR Utama Perum Bulog Djarot Kusumayakti mengaku siap jika dirinya diganti oleh pemegang saham, dalam hal ini Kementerian Badan Usaha Milik Negara. Menurut Djarot, sebagai Dirut dirinya hanya menjalankan tugas yang diberikan oleh pemerintah.

"Yah namanya anak buah apapun pasti di atas (Allah SWT) sudah berpikir yang terbaik," ujar Djarot di Kementerian BUMN Jakarta, Senin (23/4)

Sejatinya, hari ini Direksi Perum Bulog dijadwalkan bertemu dengan Menteri BUMN Rini Soemarno dan Deputi BUMN bidang Agro dan Farmasi, Wahyu Kuncoro.

Berdasarkan kabar yang beredar, dalam pertemuan itu akan dibahas pergantian Direktur Utama dimana kandidat terkuat yakni mantan Kepala BNN Komjen Pol (Purn) Budi Waseso.

Akan tetapi, Djarot menyebut pertemuan tersebut ditunda hingga Rabu (25/4) mendatang.

"(Tadi cuma) nunggu di luar (ruangan). Masih belum ada yang bisa yang bisa disampaikan. (Pertemuan selanjutnya) tadi dikasih tahu Rabu," pungkasnya. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya