PSPS Pekanbaru Kembali Tambah Tiga Pemain Baru
PSPS Pekanbaru kembali menambah kekuatan skuad dengan mendatangkan tiga pemain anyar menjelang lanjutan kompetisi Liga 2 musim 2025-2026. Ketiga pemain tersebut resmi diperkenalkan melalui akun Instagram resmi klub, Rabu (21/1) sore.
Adapun pemain yang bergabung yakni Dendi Agustian Maulana (bek kiri/kanan) eks Sriwijaya FC, Achmad Riyadi (bek tengah) dari Persipal Palu, serta Hendika Pratama (penyerang) yang terakhir memperkuat Persikopa Pariaman.
Sekretaris PSPS Pekanbaru, M. Teza Taufik, mengatakan bahwa penambahan pemain ini merupakan bagian dari strategi manajemen untuk memperkuat kedalaman skuad sekaligus memberi ruang bagi perkembangan pemain muda.
“Untuk kedalaman skuad yang ada saat ini, komposisi tim selalu memberi ruang bagi pemain muda. Sama seperti tiga tahun lalu saat kami memberi kepercayaan kepada Asir dan Fava Sheva pada 2023, lalu musim berikutnya ada Faris Adit,” ujar M Teza, Kamis (22/1/).
Teza menambahkan, pelatih PSPS Aji Santoso dikenal berani memberikan kesempatan bermain kepada pemain muda.
“Coach Aji memang suka mengoleskan pemain-pemain muda,” katanya.
Terkait status kontrak, Teza menjelaskan bahwa ketiga pemain tersebut dikontrak hingga akhir musim ini. Kelanjutan kerja sama akan ditentukan berdasarkan performa mereka di pertandingan resmi.
“Nanti akan dilihat, musim ini mereka diberi kesempatan untuk membuktikan diri di pertandingan,” jelasnya.
Dengan bergabungnya Dendi, Achmad, dan Hendika, total pemain baru yang direkrut PSPS Pekanbaru musim ini mencapai 13 orang.
Sebelumnya, manajemen telah mendatangkan Muhammad Reza Kusuma, Vieri Donny Ariyanto, Rendy Juliansyah, Misbakus Sholikin, Brandon Scheumann, Francis Yaghr (Ghana), Antonio Gamaroni (Brasil), Ilham Syafri Noer, Natanael Siringo Ringo, serta Douglas Cruz (Brasil).
Di sisi lain, PSPS juga melepas sejumlah pemain, di antaranya Cristian Alex, Jeferson, Jakhongir, Yudha Febrian, Ilham Mahendra, Jimmy Aronggear, M Rio Saputro, Irsan Lestaluhu, Bramdani, Syamsul Rifai, serta Andy Harjito yang dipinjamkan ke klub lain. Teranyar, PSPS juga resmi berpisah dengan sang kapten, Achmad Faris.
PSPS Pekanbaru berada di peringkat kedelapan klasemen sementara dengan koleksi 20 poin dari 16 pertandingan, hasil dari lima kemenangan, lima kali imbang, dan enam kekalahan.
Meski masih berada di papan tengah, peluang PSPS untuk menembus posisi dua besar klasemen masih terbuka. Dengan sisa 11 pertandingan, PSPS tertinggal sembilan poin dari Adhyaksa FC yang menempati posisi kedua dan terpaut 10 poin dari Garudayaksa FC di puncak klasemen. Dua posisi teratas menjadi syarat utama untuk promosi ke Liga 1 musim depan.
Ujian terdekat akan dihadapi PSPS Pekanbaru saat menjamu Adhyaksa FC di Stadion Kaharuddin Nasution pada Jumat (23/1) malam. Laga tersebut menjadi krusial bagi Askar Bertuah untuk menjaga asa promosi ke Liga 1 tetap hidup. (H-4)